MY STORE

Monday 2 July 2012

Iniesta Pemain Terbaik Piala Eropa 2012


Iniesta berhasil menyingkirkan kandidat sebelumnya, Andrea Pirlo.
Andres Iniesta (REUTERS/Juan Medina)
Andres Iniesta akhirnya terpilih sebagai Pemain Terbaik Piala Eropa 2012 yang digelar di Polandia dan Ukraina. Turnamen bergengsi Benua Biru ini juga memilih 23 pemain yang berhak masuk tim UEFA Piala Eropa 2012.


Iniesta terpilih sebagai Pemain Terbaik di turnamen 4 tahunan ini setelah sukses mengantarkan Spanyol sebagai kampiun. Permainan Iniesta juga dianggap yang paling konsisten sejak babak penyisihan grup hingga partai final.

Pada partai puncak, meski tak menyumbangkan gol saat Spanyol menekuk Italia dengan skor telak 4-0, Iniesta menjadi pemain yang dianggap punya pengaruh besar pada permainan La Furia Roja sebelum akhirnya mengangkat trofi Henry Delauney.

Sebelumnya, playmaker Italia, Andrea Pirlo sempat menjadi kandidat kuat. Namun, Pirlo akhirnya gagal terpilih setelah Azzurri dicukur Spanyol dengan skor telak. Pemilihan Pemain Terbaik di Piala Eropa 2102 ini dilakukan oleh sebuah Komite Teknik yang beranggotakan 11 orang.

"Memilih Iniesta sebagai Pemain Terbaik Piala Eropa 2012 merupakan sebuah pesan mengenai kreativitas, ketajaman dan kerendahan hati," kata Direktur Teknik UEFA, Andy Roxburgh dilansir Skysport.
Terpilihnya Iniesta sebagai MVP juga disambut gembira kompatriotnya, Cesc Fabregas. Mantan pilar Arsenal ini menganggap sosok rekan satu timnya di Barcelona itu sangat layak menjadi yang terbaik.

"Dia (Iniesta) sebuah sumber penting yang membuat kami percaya diri. Sepanjang pertandingan Anda dapat melihat dia memberikan lebih dan lebih," kata Fabregas.

Dalam kesempatan itu, Komite Teknik UEFA juga memilih 23 pemain yang berkiprah di turnamen ini masuk Tim UEFA Piala Eropa 2012. Hebatnya, Spanyol berhasil mengirimkan 10 wakilnya.
Masuk juga nama winger Portugal, Cristiano Ronaldo dan gelandang timnas Inggris, Steven Gerrard. (irb)

23 Pemain Tim Piala Eropa 2012:
Kiper: Gianluigi Buffon (Italia), Iker Casillas (Spanyol), Manuel Neuer (Jerman)

Bek: Gerard Pique (Spanyol), Fabio Coentrao (Portugal), Philipp Lahm (Jerman), Sergio Ramos (Spanyol), Pepe (Portugal), Jordi Alba (Spanyol)
Gelandang: Daniele De Rossi (Italia), Steven Gerrard (Inggris), Xavi (Spanyol), Andres Iniesta (Spanyol), Sami Khedira (Jerman), Sergio Busquets (Spanyol), Mesut Ozil (Jerman), Andrea Pirlo (Italia), Xabi Alonso (Spanyol), David Silva (Spanyol), Cesc Fabregas (Spanyol)
Penyerang: Cristiano Ronaldo (Portugal), Mario Balotelli (Italia), Zlatan Ibrahimovic (Swedia)

No comments:

Cara Mempercepat Koneksi Modem

Mungkin banyak diantara sobat neamer yang sering jengkel dengan koneksi internet yang dipakai, apalagi yang memakai modem. mulai dari ko...